MENUJU WBK DAN WBBM, LAPAS TERNATE GELAR RAPAT BERSAMA SELURUH JAJARANNYA

WbkTernate, INFO_PAS - Demi terwujudnya wilayah Zona Integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM), Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas IIA Ternate menggelar Rapat Pembentukan Tim Kerja pada hari Rabu (20/2) diruang Rapat Lapas. Hadir dalam kegiatan, Kepala Lapas Ternate Muji Widodo beserta para Pejabat eselon IV dan V serta seluruh pegawai Lapas Ternate.

Rapat yang dibuka oleh Kepala Lapas ini merupakan tahapan awal untuk mewujudkan zona integritas menuju WBK dan WBBM pada Lapas Ternate, " Saya berharap tim yang nanti dibentuk bisa bekerja secara maksimal agar tahun depan Lapas Ternate bisa meraih predikat WBK dan WBBM." harap Muji.Wbk1

Perlu diketahui, bahwa pelaksaanan kegiatan ini bertujuan membentuk tim panitia yang bertanggung jawab disetiap area perubahan seperti Manajemen perubahan, Penataan tata laksana, Penataan sistem manajemen SDM, Penguatan akuntabilitas, Penguatan pengawasan, dan Peningkatan kualitas pelayanan publik.

Kepala Subbag Tata Usaha Mardiyana Galiong dan Kepala Urusan Kepagawaian dan Keuangan Risna membacakan susunan tim kerja yang telah dibentuk serta menjelaskan tugas dari masing-masing tim kerja.

Selain itu kegiatan ini juga sebagai sarana penguaatan nilai integritas, Kepala Seksi Bimbingan Narapidana Mansur Rumadaul menuturkan " terwujudnya zona integritas dimulai dari pribadi pegawai, sebab integritas lahir dari kebiasaan bertindak sesuai dengan tugas yang diemban oleh seluruh pegawai Lapas Ternate, hal itu yang akan mewujudkan Lapas Ternate menjadi WBK dan WBBM." Jelas Mansur.

Kegiatan ditutup dengan do'a dan sesi photo bersama antara Pejabat eselon IV dan V serta seluruh peserta Rapat pembentukan Tim kerja Zona Integritas di Lapas Ternate. Humas Lapas TernateWbk2IMG 20190221 194145886


Cetak   E-mail