LAPAS PEREMPUAN KELAS III TERNATE MEMPERINGATI HARI TBC SEDUNIA

WhatsApp Image 2019 03 18 at 14.46.58Ternate - Senin (18/03) Dalam rangka memperingati hari TB (Tuberkulosis) se-Dunia yang jatuh pada tanggal 24 Maret 2019 mendatang, Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dan Anak Didik Pemasyarakatan (AndikPas) mengikuti kegiatan pemeriksaan TBC dan Skrining di Aula LPKA Kelas II Ternate

Mengapa 24 Maret ?
Dikisahkan seorang ilmuwan Dr. Robert Koch pada tanggal 14 Maret 1882 menemukan penyebab dari penyakit dari Tuberkulosis ini yaitu disebabkan oleh bakteri "Mycobacterium tuberculosis" dimana saat itu sedang mewabah di Amerika dan Eropa, saat itu 1 dari 7 orang yang mengalami TB meninggal dunia. Dan pada tahun 1905 beliau mendapatkan Nobel "Phsyology of Medicine". Karenanya untuk mengenang jasa beliau ini diperingatilah Hari TB Sedunia pada tanggal 24 Maret, semua negara yang bernaung di PBB melakukan peringatan ini, karena begitu bahayanya penyakit TB ini, sehingga 1,7 juta jiwa melayang setiap tahun dikarenakan penyakit TB.

Oleh karena itu untuk menghindari bahayanya penyakit TBC tersebut, Lapas Perempuan Kelas III Ternate, Lembaga Pembinaan Khusus Anak Kelas II Ternate dan Dinas Kesehatan kota Ternate mengadakan kegiatan pemeriksaan TBC dan Skrining (Screening), agar seluruh Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dan Anak Didik Pemasyarakatan (AndikPas) terbebas dari penyakit TBC.

"SAATNYA INDONESIA BEBAS TBC MULAI DARI SAYA"

KONTRIBUTOR
HUMAS LPP TERNATE

WhatsApp Image 2019 03 18 at 14.46.59

WhatsApp Image 2019 03 18 at 14.46.58


Cetak   E-mail