Kadiv PAS Maluku Utara Ingatkan Komitmen Petugas Berantas Narkoba

divpas

Ternate, INFO_PAS – Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Maluku Utara langsung menindaklanjuti langkah-langkah progresif dan serius pemberantasan narkoba di lapas, rutan, cabang rutan, dan LPKA sesuai Surat Edaran Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, khususnya langkah-langkah progresif pada minggu pertama. Pada Sabtu (9/2) dilakukan sosialisasi upaya progresif dan serius pemberantasan handphone dan narkoba yang dilangsungkan di Lapas Kelas IIA Ternate dengan menggandeng Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Maluku Utara.

Kepala Divisi Pemasyarakatan Maluku Utara, Muji Raharjo, menegaskan seluruh petugas Pemasyarakatan harus berkomitmen dan memegang teguh janji kinerja 2019 sebagai pedoman dalam menjalankan tugas serta berupaya semaksimal untuk memberantas peredaran narkoba dan handphone di lapas. Selain itu, Lapas Ternate juga harus mempersiapkan dri sebagai lapas Wilayah Bebas Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani.

“Saudara-saudara adalah orang hebat dan terpercaya. Oleh karena itu, tunjukan kepada masyarakat bahwa saudara adalah petugas andalan yang berkomitmen memegang amanah yang diberikan negara untuk mencegah dan memberantas adanya peredaran dan penyalahgunaan narkoba di dalam lapas,” pinta Muji.

Selanjunya, perwakilan BNNP Maluku Utara memberikan penguatan kepada jajaran Lapas Ternate bahwa narkoba merupakan musuh negara dan musuh bersama sehingga butuh kolaborasi untuk menyelesaikannya. Ia juga memberikan arahan bagaimana tindakan untuk mencegah narkoba masuk ke dalam lapas.

Menyikapi hal tersebut, Kepala Lapas Ternate, Muji Widodo, menegaskan bahaya narkoba sangat luar biasa karena sudah memasuki semua lini, tak terkecuali bagi petugas Pemasyarakatan. “Ini harus kita hindari karena sanksi dari tindakan tersebut adalah pemberhentian tidak dengan hormat. Jangan sekali-kali membantu Warga Binaan Pemasyarakatan untuk memasukkan handphone bahkan narkoba ke dalam lapas,” pesannya.

Kegiatan sosialisasi diakhiri dengan pelaksanaan tes urin terhadap petugas Lapas Ternate oleh BNNP Maluku Utara menggunakan alat tes urin yang disediakan Divisi Pemasyarakatan. Hasilnya, seluruh petugas Lapas Ternate negatif narkoba.

a


Cetak   E-mail