BERSIH NARKOBA, LAPAS TERNATE JANJIKAN INI PADA WBP

ArahanTernate, INFO_PAS - Berbagai upaya dilakukan untuk meminimalisir gangguan keamanan maupun penyalahgunaan Handphone (HP) dan peredaran Narkotika di dalam Lembaga Pemasyarakatan (Lapas). sebagaimana yang dilakukan oleh Kepala Lapas Kelas IIA Ternate Muji Widodo mengumpulkan seluruh Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) pada Jum'at (22/02) di Lapangan Lapas Ternate guna memberikan arahan.

Dalam pertemuan tersebut Kepala Lapas juga didampingi oleh Kepala Kesatuan Pengamanan Lapas (KPLP) Efendi Abdullah dan Kepala Seksi Bimbingan Narapidana (BINADIK) Mansur Rumadul. pertemuan tersebut bertujuan untuk memberikan Arahan dan himbauan kepada seluruh WBP agar selalu mematuhi kewajiban dan larangan dalam Lapas " Peraturan yang membuat bukan saya atapun Lapas, akan tetapi Peraturan itu turunnya dari pusat. olehnya kita harus mematuhinya." Jelas MujiArahan2

Kalapas juga meminta agar WBP Lapas Ternate tidak lagi membawa HP dan menghindari penyalahgunaan Narkoba didalam Lapas "saya menghimbau bagi yang masih membawa HP, agar segera untuk dikeluarkan melalui Kepala Seksi BINADIK Mansur kemudian dicatat dan dikembalikan ke keluarga dan jangan lagi ada penyalahgunaan Narkoba dalam Lapas ini. " Tegas Muji, yang juga merupakan mantan Kepala Lapas IIB Jombang.

Diakhir kegiatan Kalapas mengajak WBP untuk berperang melawan Narkoba " jika ini terlaksana di Lapas Ternate, maka saya akan memberikan reward berupa ijin menerima titipan di sore hari" janji alumni AKIP angkatan 17 ini.

Sementara itu WBP Lapas Ternate menyambut baik dengan arahan Kalapas "kami setuju dan menyambut baik, Insya Allah kami akan melaksanakan perintah kalapas tersebut untuk ikut berperang bersama sama melawan Narkoba dan jika lapas ternate ini bersih dari narkoba maka kami pula yang akan menerima imbasnya Positifnya " tutur WBP inisial MM.

Humas Lapas TernateArahan3

 


Cetak   E-mail