Kanwil Kemenkumham Malut Lakukan Koordinasi dengan APIP Terkait Penilaian Maturitas Sistem Pengendalian Intern Pemerintah

 

APIP1.jpg

 

Jakarta, Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Maluku Utara (Malut) melakukan koordinasi dan konsultasi bersama Aparat Pengawas Internal Pemerintah (APIP) yakni Inspektorat Jenderal Kemenkumham RI tentang penilaian maturitas Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP), bertempat di ruang rapat Inspektorat Wilayah V, Selasa (17/01/2023).

 

Tim dalam kedatangannya disambut oleh Auditor Madya Inspektorat Jenderal Kemenkumham RI, Titut Sulistyaningsih beserta jajarannya. Kepada beliau tim menyampaikan salam dari Kakanwil dan Kadiv Administrasi kepada jajaran Itjen yang selama ini telah mendukung pelaksanaan tugas dan fungsi Kanwil Kemenkumham Malut. Selanjutnya tim menjelaskan maksud dan tujuan kedatangannya terkait pemenuhan data dukung laporan target kinerja B01 tahun 2023 pada Divisi Administrasi, yakni koordinasi dengan APIP mengenai Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP).us dilakukan oleh Kantor Wilayah (Kanwil) maupun satker.

 

"Sistem penilaian maturitas SPIP sekarang sudah terintegrasi dan masuk target kinerja Kantor Wilayah. Jadi masing-masing satker di tahun 2023 ini sudah harus mulai menyusun nilai maturitas SPIP yang nantinya akan dinilai secara berjenjang," ujar Titut semberi menjelaskan bahwa Kanwil harus melakukan pendampingan kepada UPT di wilayahnya.

 

Lebih lanjut tim menyampaikan proses pemenuhan maturitas SPIP Kanwil telah dibuat pada tahun sebelumnya. Sehingga pada tahun ini juga dilakukan penilaian mandiri pada Kanwil dan UPT di wilayah Malut.

 

Di akhir dialognya tim meminta arahan terkait petunjuk pengisian data terbaru pada tahun 2023 pada kerja lembar kerja SPIP, serta dan pemberian nilai Manajemen Risiko Indeks (MRI) dan Indeks Efektivitas Pengendalian Korupsi (IEPK) yang bersumber dari Kementerian.

 

Koordinasi pun dilakukan perihal rencana pelaksanaan kegiatan Workshop SPIP yang akan digelar pada Februari 2023 yang melibatkan BPKP Perwakilan Malut dan Itjen Wilayah V Kemenkumham RI, melibatkan satuan kerja di lingkungan Kanwil Kemenkumham Malut.

 

(Humas, Reformasi Birokrasi dan Teknologi Informasi).

APIP2.jpg

 

APIP4.jpg

 

 

APIP3.jpg

 

 

 

 

 

 

 


Cetak   E-mail