Kanwil Kemenkumham Malut Hadiri Kegiatan Refreshment Perbendaharaan

KEGIATAN 24 04 2024 1

 

Ternate,- Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Maluku Utara (Kanwil Kemenkumham Malut) Hadiri Kegiatan Refreshment Perbendaharaan pada Satuan Kerja Keimigrasian Mitra Bank BNI, Mandiri dan BSI, Kegiatan dilaksanakan oleh Direktorat Jenderal Imigrasi yang bertempat di Hotel Grand Mercure Yogyakarta, Pelaksanaan kegiatan dimulai dari tanggal 22 - 26 april 2024.

 

 

Kegiatan dibuka oleh Kakanwil Kemenkumham Daerah Istimewa Yogyakarta, Agung Rektono, dan dihadiri Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) dan Bendahara Pengeluaran/BPP pada Divisi Keimigrasian, Kantor Imigrasi dan Rumah Detensi Satuan Kerja Keimigrasian Mitra Bank BNI, Mandiri dan BSI.

 

 

Dengan tema “kita wujudkan transaksi non tunai guna meningkatkan akuntabilitas efisiensi dan efektif dalam pengelolaan anggaran di lingkungan satuan kerja keimigrasian” dengan tujuan meningkatkan kapasitas dan kapabilitas pengelolaan keuangan khususnya pejabat pembuat komitmen dan bendahara pengeluaran terkait tata cara pembayaran digipay satu dengan menggunakan kartu kredit pemerintah (KKP) dan atau CMS virtual account yang dikembangkan oleh kementerian keuangan kerjasama dengan bank himbara .

 

 

Setelah rangkaian pembukaan, kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan materi tentang Kebijakan Penyusunan Rencana Kerja dan Anggaran di Lingkungan Direktorat Jenderal Imigrasi untuk Pelaksanaan Kegiatan dan Anggaran yang Berkualitas oleh Kepala Bagian Program dan Pelaporan, Dadan Gunawan.

 

KEGIATAN 24 04 2024 2

Kanwil Kemenkumham Malut Lakukan Kegiatan Analisis dan Evaluasi Peraturan Daerah Tahun Anggaran 2024, di Kabupaten Halmahera Barat

KEGIATAN 24 04 2024 JAILOLO 1

Jailolo, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Maluku Utara (Kanwil Kemenkumham Malut) Melalui Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, lakukan kegiatan Analisis dan Evaluasi Peraturan Daerah Tahun Anggaran 2024 di Kabupatern Halmahera Barat. 22 – 23 April 2024.

 

 

Dalam melaksanakan Kegiatan Analisis dan Evaluasi Peraturan Daerah Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Maluku Utara Tahun Anggaran 2024, Tim melakukan koordinasi dan pengambilan data Peraturan Daerah Kabupaten Halmahera Barat yang terdampak dari pengaturan Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2023 tentang penetapan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2022 tentang Cipta Kerja menjadi Undang-Undang Nomor 4 Tahun 2023 tentang Pengembangan dan Penguatan Sektor Keuangan, dan/atau Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2022 tentang Hubungan Keuangan Antara Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah Dalam rangka pelaksanaan pembinaan hukum menuju terciptanya sistem hukum nasional, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Maluku Utara melaksanakan Kegiatan Analisis dan Evaluasi Peraturan Daerah dengan di dahului dengan pengambilan data di Kabupaten Halmahera Barat.

 

 

Dalam konteks pembenahan terhadap peraturan perundang-undangan, mekanisme evaluasi dapat menjadi alat bantu untuk mendeteksi peraturan perundang-undangan yang hiper regulasi, tumpang tindih, disharmonis, kontradiktif, multitafsir, tidak efektif atau menyebabkan biaya tinggi.

 

 

Secara umum kegiatan ini dilakukan dalam rangka pertama, mewujudkan manajemen pembentukan peraturan perundang-undangan yang lebih baik. Melalui analisis dan evaluasi hukum dapat ditemukan apakah suatu peraturan perundang-undangan telah mencapai tujuan pembentukannya serta bagaimana manfaat dan dampak dari pelaksanaannya.

 

Pelaksanaan kegiatan dimulai dengan sambutan Kepala Bagian Hukum dan Organisasi Pemerintah Daerah Kabupaten Halmahera Barat Bapak Jakson, dilanjutkan dengan sambutan perwakilan Tim Harmonisasi Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Maluku Utara, selaku mewakili Kepala Kantor Wilayah.

 

 

Pelaksanaan Kegiatan Analisis dan Evaluasi Peraturan Daerah dilaksanakan dengan melakukan inventarisasi regulasi daerah Kabupaten Halmahera Barat terdampak peraturan Perundang-Undangan terbaru, dengan dibantu oleh Kasubbag JDIH dan Pegawai Pemerintah Daerah Kabupaten Halmahera Barat.

 

 

Pelaksanaan Kegiatan Analisis dan Evaluasi Peraturan Daerah dihasilkan Peraturan Daerah yang menjadi bahan Analisis dan evaluasi Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Maluku Utara Tahun Anggaran 2024.

 

 

(Humas Reformasi Birokrasi dan Teknologi Informasi).

 

KEGIATAN 24 04 2024 JAILOLO 2

Kanwil Kemenkumham Malut Mendorong Penguatan Hak Asasi Manusia di Setda Pemerintah Kabupaten Halmahera Selatan

KEGIATAN 24 04 2024 LABUHA 1

 

Labuha, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Maluku Utara (Kanwil Kemenkumham Malut) lakukan kegiatan Diseminasi dan penguatan HAM dilaksanakan di aula Setda Pemeintah Kabupaten Halmahera Selatan, yang dihadiri oleh seluruh instansi terkait (PPD) Pemerintah Daerah Kabupaten Halmahera Selatan.

 

 

Dalam kesempatan itu kegiatan dibuka oleh Kaban Kesbangpol pemda Halsel Bapak Ramon Romonim, mewakili Sekda Halmahera Selatan, beliau menyampaikan bahwa kabupaten/kota peduli HAM atau yang disingkat KKPHAM merupakan amanat dari Peraturan Menteri Hukum dan HAM Nomor 22 Tahun 2021 tentang kriteria kabupaten/kota peduli Hak Asasi Manusia.

 

 

“Untuk itu diharapkan kepada pemangku tusi atau OPD terkait agar data dokumen yang diminta segera dipenuhi sehingga kriteria kabupaten/kota peduli HAM di kabupaten Halmahera Selatan dapat kita raih dan terlaksana dengan baik,”Ujarnya

 

 

Lebih lanjut, beliau juga memberikan apresiasi dan terima kasih kepada Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Maluku yang sudah memberikan penguatan KKPHAM di Kabupaten Halmahera Selatan.

 

 

Kepala Bidang HAM yang diwakili oleh Kasub Pengakajian, Penelitian dan Pengembangan HAM Erni Rumasoreng, menyampaikan bahwa peran negara terhadap HAM diamanatkan dalam UUD 1945 pasal 28A-28J.

 

 

Dimana perlindungan, pemajuan, penegakan dan pemenuhan HAM adalah tanggungjawab Negara, Terutama Pemerintah, beliau juga menabhakan, pelaksanaan Kabupaten kota Peduli HAM adalah salah satu program pemerintah yang menjadi sarana bagi pemerintah Republik Indonesia, untuk mewujudkan pemakuan HAM secara menyeluruh bagi warga negara, sekaligus sebagai melanjsme lemantauan, bagi pemerintah daerah dalam memenuhi kewajiban HAMnya.

KEGIATAN 24 04 2024 LABUHA 3

 

KEGIATAN 24 04 2024 LABUHA 3

Kakanwil Kemenkumham Malut, Ignatius Purwanto, Berikan Arahan kepada Calon Pegawai Negeri Sipil

KEGIATAN 24 04 2024 CPNS 1

Ternate, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Maluku Utara (Malut), Ignatius Purwanto, memberikan arahan dan motivasi kepada calon Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang sedang mempersiapkan diri untuk mengemban tugas-tugas pemerintahan, Rabu (24/04/2024).

Bertepat di Aula Gamalama Kanwil Kemenkumham Malut, beliau menyampaikan pentingnya komitmen, integritas, dan dedikasi dalam menjalankan tugas sebagai seorang PNS. Ia juga mengajak para calon PNS untuk terus meningkatkan kompetensi dan menjaga semangat dalam melayani masyarakat.

"Sebagai calon PNS, kalian adalah ujung tombak pelayanan publik. Jadilah teladan yang memiliki integritas tinggi dan mampu memberikan kontribusi positif bagi kemajuan daerah," kata Ignatius Purwanto.

Selama kegiatan, para peserta diberikan pemahaman mengenai kode etik dan perilaku seorang PNS, serta penekanan pada prinsip transparansi, akuntabilitas, dan pelayanan yang berorientasi pada kepentingan masyarakat.

Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Kanwil Kemenkumham Malut dalam mempersiapkan calon PNS yang berkualitas dan siap mengabdi dengan baik di sektor pelayanan publik.

Para peserta menyambut baik arahan dan motivasi yang diberikan oleh Kepala Kanwil Kemenkumham Malut, dan berkomitmen untuk terus mengembangkan diri guna memberikan kontribusi yang signifikan bagi pembangunan daerah dan kesejahteraan masyarakat.

 

KEGIATAN 24 04 2024 CPNS 6

 

KEGIATAN 24 04 2024 CPNS 6

 

KEGIATAN 24 04 2024 CPNS 6

 

KEGIATAN 24 04 2024 CPNS 6

 

KEGIATAN 24 04 2024 CPNS 6

 

 

 

 

Gelar Wawancara untuk Paralegal Justice Award 2024, Kanwil Kemenkumham Malut Gandeng Biro Hukum Setda Provinsi Maluku Utara

KEGIATAN 24 04 2024 WAWANCARA 1

 

Ternate,- Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kanwil Kemenkumham) Maluku Utara (Malut) telah mengadakan sesi wawancara untuk Paralegal Justice Award tahun 2024, sebagai upaya untuk menghargai dan mengakui kontribusi penting para paralegal dalam memberikan akses terhadap keadilan bagi masyarakat.

Bertepat di Aula Gamalama Kanwil Kemenkumham Malut, Para kandidat yang berpartisipasi merupakan individu yang telah terbukti memiliki dedikasi tinggi dalam memberikan bantuan hukum kepada masyarakat yang membutuhkan.

Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Ignatius Purwanto, menyatakan bahwa Paralegal Justice Award bertujuan untuk memberikan apresiasi kepada para paralegal yang telah berperan aktif dalam memfasilitasi akses terhadap keadilan di wilayah Maluku Utara.

"Penghargaan ini adalah bentuk pengakuan atas peran penting para paralegal dalam menyediakan layanan hukum yang berkualitas dan merata bagi masyarakat kita,"Ujarnya.

Harapannya, kegiatan ini akan semakin mendorong semangat para paralegal dan memotivasi generasi muda untuk terlibat dalam pelayanan hukum yang bermutu dan inklusif di wilayah ini.

 

KEGIATAN 24 04 2024 WAWANCARA 4

 

KEGIATAN 24 04 2024 WAWANCARA 4

 

KEGIATAN 24 04 2024 WAWANCARA 4

 

 

 

 

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI MALUKU UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Cengkeh Afo No.40, Kec. Maliaro Tengah, Kota Ternate, Maluku Utara
PikPng.com phone icon png 604605   +6821-4775-7127
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilmalut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    kanwilmalut@kemenkumham.go.id

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI MALUKU UTARA


  twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. Cengkeh Afo No.40 , Kec. Maliaro Tengah, Kota Ternate, Prov. Maluku Utara
PikPng.com phone icon png 604605   +6821-4775-7127
PikPng.com email png 581646   kanwilmalut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   kanwilmalut@kemenkumham.go.id

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI