Menyamakan Persepsi, Kanwil Kemenkumham Malut Fasilitasi Pemda kab. Halmahera timur Lakukan Penyusunan perencanaan legislasi daerah

KEGIATAN 06 03 2024 MABA 1

Maba-Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Maluku Utara melalui Sub Bidang Fasiltasi Pembentukan Produk Hukum Daerah memfasilitasi Pemerintah Daerah Kabupaten Halmahera Timur melakukan penyusunan perencanaan legislasi daerah, bertempat di ruang rapat lantai II Sekretaris Daerah Kabupaten Halmahera Timur, Selasa (5/03/2024).

 

Acara dipimpin oleh Asisten III Bidang Administrasi Umum Setda Kabupaten Halmahera Timur, ibu Fera Lumare yang memberikan sambutan dan sekaligus membuka jalannya kegiatan. Dalam sambutannya beliau menyampaikan bahwa dalam rangka menjalin kerja sama lembaga antara Pemerintah Daerah Kabupaten Halmahera Timur dengan Kementerian Hukum Dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia maka sangat penting dilakukan peningkatan pemahaman penyusunan perencanaan legislasi daerah yang merupakan instrumen strategis pada tahap perencanaan dalam mewujudkan pembangunan hukum di Kabupaten Halmahera Timur yang tetap sejalan dengan sistem hukum nasional, pembangunan daerah dan kebutuhan masyarakat di daerah berdasarkan tugas pembantuan.

 

Tim dari kantor wilayah melihat pentingnya meningkatkan pemahaman terhadap penyusunan perencanaan legislasi daerah bagi Satuan Kerja Pemerintah Daerah (SKPD) dilingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Halmahera Timur sebab perencanaan legislasi daerah sebagai salah satu kebijakan pemerintah daerah merupakan daftar program pembentukan peraturan daerah dalam satu tahun secara berencana, terpadu dan sistematis. Hadir pada kegiatan ini, Kepala Bidang Hukum Sarwedi Siregar, S.IP.S.H.,M.H. perancang peraturan perundang-undangan ahli muda Eki Indra Wijaya, S.H.,M.H. dan ahli pertama Budi Rachman,  S.H.  dan  SKPD  di  lingkungan Bagian Hukum Dan Organisasi Setda Kabupaten Halmahera Timur.

 

 

KEGIATAN 06 03 2024 MABA 3

 

KEGIATAN 06 03 2024 MABA 3

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI MALUKU UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Cengkeh Afo No.40, Kec. Maliaro Tengah, Kota Ternate, Maluku Utara
PikPng.com phone icon png 604605   +6821-4775-7127
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilmalut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    kanwilmalut@kemenkumham.go.id

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI MALUKU UTARA


  twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. Cengkeh Afo No.40 , Kec. Maliaro Tengah, Kota Ternate, Prov. Maluku Utara
PikPng.com phone icon png 604605   +6821-4775-7127
PikPng.com email png 581646   kanwilmalut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   kanwilmalut@kemenkumham.go.id

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI