Ternate - Capaian kinerja menjadi tolak ukur untuk melihat dan mengetahui keberhasilan organisasi. Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) dalam hal ini, akan melaksanakan Rapat Koordinasi (rakor) Capaian Kinerja yang akan dihadiri oleh seluruh Pimpinan Tinggi Pratama dari seluruh Kanwil Kemenkumham di Indonesia.
Menyikapi hal tersebut, Kanwil Kemenkumham Malut telah menyiapkan data capaian kinerja yang akan disampaikan saat pelaksanaan rakor yang akan dilaksanakan di Hotel Borobudur, Jakarta, 12-15 Desember 2023.
Kakanwil Kemenkumham Malut Ignatius Purwanto dalam arahannya, meminta seluruh kesiapan Pimpinan Tinggi Pratama untuk dapat memaparkan hasil capaian kinerja Kanwil Kemenkumham Malut di tahun 2023.
"Pimti (Pimpinan Tinggi) harus siap jika nantinya ditanya saat rakor. Saya juga demikian. Apa kendala yang dihadapi saat melaksanakan tugas juga disampaikan," kata Purwanto saat memimpin rapat di Lt 2 Kanwil, Selasa (5/12/2023).
Sementara itu, Kadiv Administrasi Andi Basmal menerangkan, nilai Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran (IKPA) Kanwil Kemenkumham Malut sangat baik.
Hal tersebut kata Basmal, menjadi nilai tambah Kanwil Kemenkumham Malut saat menyampaikan paparan capaian kinerja nantinya.
"Kita sudah meraih posisi puncak atas nilai IKPA Terbaik kategori pagu kecil. Ini yang akan kita paparkan sebagai nilai tambah," ungkapnya.
Disaat yang sama, Kadiv Pelayanan Hukum dan HAM, Aisyah Lailiyah, dan Kadiv Pemasyarakatan, Hensah mengungkapkan, sudah menyiapkan dokumen pendukung yang akan disampaikan saat pelaksanaan rakor dilaksanakan.
Tampak hadir dalam rapat, pejabat pengawas, dan pejabat administrator Kanwil Kemenkumham Malut.
(Humas, Reformasi Birokrasi, dan Teknologi Informasi)