Ternate - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Dharma Wanita Persatuan ke -24 dan Hari Ibu ke – 95 tahun 2023, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kanwil Kementerian Hukum dan HAM mengikuti secara daring kegiatan Seminar dengan tema “Peran Strategis Perempuan dalam Pembangunan Berkelanjutan“, Selasa (1212).
Kegiatan seminar yang diikuti secara daring oleh DWP Kanwil Kemenkumham malut ini diselenggarakan di Graha Pengayoman Kementerian Hukum dan HAM RI dan diikuti secara daring di Aula gamalama kanwil kemenkumham malut.
Kegiatan tersebut dibuka secara langsung oleh Ketua DWP kemenkumham RI, yayu iwan Kurniawan Dalam sambutannya, Yayu mengatakan bahwa Perempuan memiliki peran strategis yang sangat mulia, DWP adalah wadah bagi perempuan untuk mengabdikan diri dalam pembangunan.
Kegiatan dilanjutkan dengan Pemotongan tumpeng dan disaksikan seluruh Ibu – ibu Dharma Wanita persatuan seluruh Indonesia di lingkungan kementerian Hukum dan HAM RI. Selanjutnya pada inti kegiatan dilaksanakannya Pelatihan Tata Rias dan Kecantikan (beauty class) dengan tema “Tampil cantik dan menarik unntuk mewujudkan citra diri yang lebih baik”.
Ibu Dharma Wanita Persatuan Kanwil kementerian hukum dan HAM Maluku Utara sangat antusias mengikuti jalannya kegiatan termasuk pelatihan Tata rias dan Kecantikan (beauty class).
Humas, Reformasi Birokrasi, danTeknologi Informasi