Ternate - Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Maluku Utara (Malut) telah menyelenggarakan acara pembekalan bagi calon purnabakti pengayoman tahun 2024. Acara yang dilaksanakan pada Rabu, (08/07/2024), bertema “Purnabakti Pengayoman Sehat, Bahagia, dan Sejahtera”.
Kegiatan ini bertujuan untuk mempersiapkan para pegawai yang akan memasuki masa pensiun dengan pengetahuan dan informasi yang diperlukan untuk memasuki babak baru dalam hidup mereka dengan penuh kesiapan dan kesejahteraan.
Dalam acara tersebut, Kanwil Kemenkumham Malut mengundang dua mitra penting, yakni PT. Taspen dan PT. Mandiri Taspen, untuk memberikan pemaparan mengenai program-program pensiun serta manfaat yang dapat diperoleh oleh para calon purnabakti.
Dibuka oleh Kepala Kanwil Kemenkumham Malut, Ignatius Purwanto, yang dalam sambutannya menyatakan pembekalan calon Purnabakti ini menunjukan komitmen kemenkumham dalam memberikan penghargaan dan mempersiapkan masa depan yang lebih baik bagi para ASN yang akan memasuki masa pensiun dan bertujuan memberikan motifasi, semangat dan percaya diri kepada pegawai yang akan pensiun agar tetap aktif, sehat dan bahagia agar dapat dilalui dengan menyenangkan serta memberikan manfaat kepada masyarakat .
“Saya mengucapkan terima kasih kepada para narasumber, atas kesediaannya untuk hadir dan dapat memberikan pembekalan kepada peserta calon Purnabakti pengayoman dilingkungan Kanwil Kemenkumham Malut, semoga apa yang disampaikan nanti bermanfaat bagi kita semua,” ucapnya.