Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kemenkumham Malut Gandeng Akademisi dan Pemda Gelar Pendalaman Materi Dorong Produk Hukum Berkualitas

KEGIATAN 23 09 2024 YANKUM 1

 

Ternate – Kanwil Kemenkumham Malut mengadakan kegiatan pendalaman materi mengenai peran Biro Hukum Pemerintah Daerah Provinsi Maluku Utara dan penyusunan naskah akademik.

Bertempat di ruang rapat lantai II Kanwil Kemenkumham Malut, Selasa (24/9), kegiatan ini melibatkan Perancang Peraturan Perundang-Undangan serta narasumber yakni Plh. Kepala Biro Hukum Setda Provinsi Maluku Utara, Mustafa Hasan dan Suwarti akademisi Universitas Khairun Ternate.

Kakanwil Kemenkumham Malut, Andi Taletting Langi mengapresiasi sinergi dan kolaborasi bersama kampus dan pemerintah daerah dalam mendorong produk hukum daerah yang berkualitas. Hal ini, ungkap Andi Taletting Langi menjadi salah satu langkah strategis terciptanya produk hukum yang lebih baik dan relevan dengan kebutuhan masyarakat.

Sementara itu Kepala Sub. Bidang Fasilitasi Pembentukan Produk Hukum Daerah, Ermin Rasyim saat kegiatan menyampaikan pentingnya peningkatan kualitas SDM di bidang hukum dalam menghasilkan produk hukum.

“Kegiatan ini sangat penting untuk memperkuat kapasitas sumber daya manusia di bidang hukum, dengan pemahaman yang baik, kita dapat menghasilkan produk hukum yang berkualitas untuk masyarakat,” ujar Ermin.

Dalam penyampaian materinya, Plh. Kepala Biro Hukum Setda Provinsi Maluku Utara, Mustafa Hasan menjelaskan tentang peran penting Biro Hukum dalam fasilitasi dan evaluasi produk hukum daerah serta fungsi naskah akademik dalam proses pembentukan peraturan perundang-undangan.

“Biro Hukum Pemerintah Provinsi Maluku Utara berperan dalam aspek fasilitasi dan evaluasi produk hukum daerah,” ujar Mustafa.

Sementara dosen Universitas Khairun Ternate Suwarti menerangkan aspek asas dan metodologis penyusunan produk hukum daerah. Menurutnya, naskah akademik merupakan salah satu faktor penting dalam penyusunan rancangan peraturan perundang-undangan yang harus dipersiapkan sebelum tahapan penyusunan dimulai.

 

KEGIATAN 23 09 2024 YANKUM 2

 

KEGIATAN 23 09 2024 YANKUM 3

 

KEGIATAN 23 09 2024 YANKUM 4

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI MALUKU UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Cengkeh Afo No.40, Kec. Maliaro Tengah, Kota Ternate, Maluku Utara
PikPng.com phone icon png 604605   +6821-4775-7127
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilmalut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    kanwilmalut@kemenkumham.go.id

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI MALUKU UTARA


  twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. Cengkeh Afo No.40 , Kec. Maliaro Tengah, Kota Ternate, Prov. Maluku Utara
PikPng.com phone icon png 604605   +6821-4775-7127
PikPng.com email png 581646   kanwilmalut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   kanwilmalut@kemenkumham.go.id

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI