Jakarta,- Kanwil Kemenkumham Malut hadiri Pertemuan Nasional Pengelola Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum (JDIH) Tahun 2024 bertema “JDIHN Berkualitas Meningkatkan Literasi dan Kepatuhan Hukum” ini berlangsung di Aston Kartika Hotel, Grogol.
Hadir secara langsung Kepala Sub Bidang Penyuluhan Hukum, Bantuan Hukum dan Jaringan Dokumentasi Informasi Hukum Anita Safitri, Walikota Ternate Tauhid Soleman, Kabag Hukum Halmahera Barat Jason, serta Pengelola Bantuan Hukum Febry Wulandari.
Mewakili Menteri Hukum dan HAM, Supratman Andi Agtas, Kepala Badan Pembinaan Hukum Nasional (BPHN), Widodo Eka Tjatjana menyampaikan apresiasinya atas sinergitas dan kolaborasinya dengan Kementerian Hukum dan HAM dan semangat yang tak kenal padam dalam menyediakan dokumen dan informasi hukum secara lengkap, akurat, mudah dan cepat kepada Masyarakat untuk Meningkatkan Literasi dan Kepatuhan Hukum dalam Menyongsong Indonesia Emas 2045.
“Upaya untuk meningkatkan literasi hukum harus menjadi prioritas bagi setiap negara, Pemerintah, lembaga pendidikan, dan masyarakat harus bekerja sama memberikan akses yang lebih luas terhadap informasi hukum, meningkatkan pendidikan hukum, dan membentuk budaya yang mendorong kepedulian terhadap hukum sehingga mampu mewujudkan kepatuhan hukum,” ujarnya.
Disamping itu, Ia berharap untuk tetap berkomitmen untuk melaksanakan pengelolaan JDIH dengan seoptimal mungkin, semakin lengkapnya jumlah Anggota JDIHN yang terintegrasi dengan Portal JDIHN.GO.ID.
“Selayaknya memiliki korelasi yang signifikan dengan penambahan koleksi dokumen hukum, baik dari jenis maupun jumlah dokumen hukum menjadikan JDIHN sebagai sumber daya hukum yang lengkap karena terdiri dari koleksi peraturan perundangan-undangan serta dokumen dan informasi pendukungnya, dan sumber yang akurat karena langsung bersumber dari instansi penerbitnya sehingga mampu mewujudkan JDIHN Berkualitas yang Meningkatkan Literasi dan Kepatuhan Hukum,” ujarnya.
Disamping itu, sebagai bentuk apresiasi dan pengakuan atas kinerja terbaik dalam pengelolaan JDIH diberikannya Anugerah JDIHN atau JDIHN Awards kepada JDIH Kota Ternate dan Kabupaten Halmahera Barat Kategori Kinerja Pengelolaan Terbaik Pada Zona Wilayah Indonesia Tahun 2024.
"Saya ucapkan terima kasih kepada Kanwil Kemenkumham Malut atas pembinaannya terhadap anggota JDIH di Provinsi Malut, terutama di Kota Ternate dan dengan JDIH Ternate meraih penghargaan ini memacu kita untuk mendapatkan JDIH AWARDS tahun-tahun berikutnya," Ucap Tauhid Soleman.
Di temui ditempat lain, Kakanwil Kemenkumham Malut Ignatius Purwanto menyampaikan apresiasinya, ia mengatakan penghargaan ini diberikan secara khusus bagi Anggota JDIH yang telah melakukan lompatan progresif dalam pengelolaan JDIH di zona wilayah Barat, Tengah, dan Timur Indonesia, kiranya peraih penghargaan ini tak berhenti melakukan inovasi dan menjadi role model bagi Anggota JDIH lainnya.