Sehari Bersama Mereka

Ternate – Dalam rangka menyambut Hari Dharma Karyadhika Tahun 2016 (HDKD 2016) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia menyelenggarakan kegiatan “Sehari Bersama Mereka (1 Day For Them). Kegiatan ini diselenggarakan sebagai bentuk kepedulian kita terhadap tahanan / narapidana untuk mengobati kerinduan mereka terhadap keluarganya. Apabila kunjungan terhadap tahanan/napi biasanya hanya diberikan waktu 30 menit, dengan kegiatan ini mereka diberikan kesempatan sehari penuh yakni sampai pada batas jam kerja

Kegiatan Sehari Bersama Mereka diselenggarakan secara serentak di seluruh Indonesia baik di Rutan maupun Lapas. Untuk dipusat, kegiatan diselenggarakan di Rutan Cipnang Jakarta Timur. Keunikan dari kegiatan kunjungan serentak diseluruh Indonesia ini disambungkan secara live dengan menggunakan aplikasi Zoom yang tersambung ke Lapas atau Rutan diseluruh Indonesia.

Di Maluku Utara sendiri kegiatan kunjungan serentak difokuskan di Lapas Kelas IIA Ternate dan Rutan Kelas IIB Ternate. Khusus di Maluku Utara, kegiatan “Sehari Bersama Mereka” dihadiri oleh Staf Ahli Menteri Hukum dan HAM Bidang Polhukam Bapak Haru. Para tahanan/ narapidana cukup antusias dalam mengikuti kegiatan “1 Day For Them” yang di selenggarakan diruang kunjungan Lapas Kelas IIA Ternate. (Humas)

 

 


Cetak   E-mail