KAKANWIL LANTIK 14 PEJABAT STRUKTURAL SERTA MENGANGKAT SUMPAH 34 PEGAWAI NEGERI SIPIL DILINGKUNGAN KEMENKUMHAM MALUKU UTARA

KEGIATAN 07 02 2020 PELANTIKAN 2

 

Ternate – Rimoi, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Maluku Utara pada hari ini Jumat,7/2/2020, melaksanakan acara pelantikan pejabat Administrasi eselon IV dan V dilingkungan Kanwil Kemenkumham Maluku Utara dan dirangkai juga dengan acara pengambilan sumpah CPNS penerimaan tahun 2018. Kepala Kantor Wilayah Kemenkumam Maluku Utara (Ramli H.S), melantik sebanyak 14 (Empat belas) orang pejabat struktural Kantor Wilayah Kemenkumham Maluku Utara, antara lain, Muhamad SidiK,S.H sebagai Kepala Sub Bidang Pelayanan ADM. Hukum dam HKI, Emin Rasyim,ST.,SH sebagai Kepala Sub Bagian Penyusunan Pelaporan, Humas dan Teknologi, Samsudin Buton,SH.,MH sebagai Kepala Sub Bidang Pengkajian, Penelitian, dan Pengembangan Hukum dan HAM, Ardiyani Fokatea,SH sebagai Kepala Urusan Tata Usaha pada Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas III Ternate, Ridwan Daud,SH sebagai Kepala Sub Seksi Pengolaan pada Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Weda, Rudi R.Awal sebagai Kepala Kesatuan Pengamanan Rumah Tahanan Negara pada Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Weda, Darwin M.Radjab sebagai Kepala SubSeksi Bimbingan Klien Anak Pada Balai Pemasyarakatan Kelas II Tidore, M. Isman Halil,SH Sebagai Kepala SubSeksi Pelayanan Tahanan pada Rumah Tahanan Negara Kelas II B Weda, Nursanti Husain,SH sebagai Kepala Subseksi Bimbingan Klien Dewasa pada Balai Pemasyarakatan Kelas II Tidore, Umar Husen,SP sebagai Kepala Urusan Tata Usaha Pada Balai Pemasyarakatan Kelas II Tidore, Kamarullah Elma sebagai Kepala Subseksi Administrasi dan Orientasi pada Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Labuha, Ikbal Olabahim sebagai Kepala Urusan Tata Usaha pada Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Labuha, Hasyim Ali sebagai Kepala Sub Seksi Keamanan dan Ketertiban pada Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Labuha, Tahir Rumadaul sebagai Kepala Sub Seksi Pembinaan pada Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Labuha.

 

Selanjutnya Setelah pelantikan pejabat stuktural Kankanwil juga mengambil sumpah 34 (Tiga Puluh Empat) orang Pegawai Negeri Sipil tahun penerimaan 2018. Turut menghadiri pelantikan dan pengambilan sumpah tersebut, Kepala Divisi Administrasi (Rifqi Adrian Kriswanto), Kepala Divisi Pemasyarakatan (Muji Raharjo Drajat Santoso), Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM (Harniati), beserta para Kepala Unit Pelaksanan Teknis dan pejabat administrator Kanwil Malut.

 

Kepala Kantor Wilayah dalam sambutannya menyampaikan sebagai ASN haruslah selalu bersikap dan bertindak sebagai panutan, mampu tampil sebagai motivator bagi yang lain serta harus mampu menempatkan diri sebagai rekan kerja yang baik bagi bawahan sehingga kita dapat menjadi suri teladan baik ditempat kerja maupun ditengah-tengah masyarakat. Menyadari sepenuhnya, bahwa tanggung jawab dan beban tugas pemerintahan kedepan semakin berat, maka kepada para pejabat yang baru dilantik hari ini, diharapkan dapat mengoptimalkan perannya dalam pelaksanaan tugas dan fungsi yang telah diamanatkan kepada saudara dengan sebaik-baiknya.

 

KEGIATAN 07 02 2020 PELANTIKAN 8

 

KEGIATAN 07 02 2020 PELANTIKAN 8

 

KEGIATAN 07 02 2020 PELANTIKAN 8

 

KEGIATAN 07 02 2020 PELANTIKAN 8

 

KEGIATAN 07 02 2020 PELANTIKAN 8

 

KEGIATAN 07 02 2020 PELANTIKAN 8

 

 

 

 

Cetak